SEKILAS INFO
28-03-2025
  • 2 bulan yang lalu / SMA Islam Terpadu Al-Madinah sedang melakukan kegiatan Revitalizing Coorperative in Almadinah Style di Aula Asri 3 looh. Yuk check kegiatannya di galeri kita….
4
Mei 2023
0
PROJEK SUARA DEMOKRASI

“Milenial Kawal dan Kritisi Demokrasi”

PROJEK SUARA DEMOKRASI

Pada tanggal 16 Februari 2023 lalu siswa-siswi SMA IT AL-MADINAH melaksanakan projek kedua dengan tema “Suara Demokrasi” dengan tema “Milenial Kawal Dan Kritisi Demokrasi”. Pada acara tersebut siswa-siswi diajak untuk mengkritisi masalah demokrasi dari hal yang sederhana sampai hal yang berbau politik Indonesia, anak anak dibebaskan berekspresi dalam pembuatan projeknya, seperti membuat power point, sosio drama, debat, maupun short movie, bahkan ada yang membuat podcast secara langsung loh, sangat beragam ya.

Sebelum memulai projek siswa-siswi dibekali pengetahuan tentang demokrasi di Indonesia, contohnya reformasi tahun 1988, materi tersebut dijelaskan oleh bapak ibu guru SMA IT AL-MADINAH, dengan tujuan memperluas arti demokrasi dan memberikan ide kepada siswa siswi. Berbeda dari projek sebelumnya, projek kali ini setiap kelas dibagi menjadi 2 kelompok. Dalam setiap kelompok teridiri dari ketua kelompok dan penanggung jawab.  Setelah pemberian bekal materi mengenai demokrasi di Indonesia,  setiap kelompok diwajibkan untuk mencari fakta valid dengan cara mewawancarai narasumber yang ahli di bidang tersebut mengenai judul yang mereka angkat. Nah hal ini bertujuan agar siswa-siswi dapat belajar bagaimana cara bekerja sama dengan teman maupun dengan orang luar, memperbanyak relasi, dan melatih kemampuan public speaking. Biasanya dalam satu kelompok akan dibagi sesuai dengan tugasnya, misalnya bagian humas, pewawancara, editor, dan ada pula yang menjadi talent dalam short movie. Dari sinilah bakat siswa-siswi terlihat, ada yang berbakat untuk berbicara di depan umum, ada juga yang berbakat acting. Itulah mengapa dalam projek Suara Demokrasi para siswa dibebaskan menyalurkan ekspresi mereka.

Para siswa- siswi diberikan waktu 2 minggu sebelum akhirnya menampilkan hasil projek mereka, tanggal 16 Feburari 2023 di Auditoiru Aysha SMA IT AL MADINAH penampilan projek Suara Demokrasi dengan judul “Milenial Kawal dan Kritisi  Demokrasi” , acara diselenggarakan dengan meriah. Dimulai dengan pembukaan dipandu oleh MC yaitu Ka Desita dan Sasita dari kelas XII. Dilanjutkan dengan sambutan oleh Ketua Panitia, Kepala Sekolah dan Direktur Akademik, Kesiswaan dan SIM. Pemukulan Gong oleh Bapak Epi Nurlatif Budi, M.Pd. menanadai acara gelar karya resmi dimulai. Seluruh siswa memberikan penampilan maksimal yang menarik dan beragam. Bahkan kasus perundungan terhadap laki-laki menjadi salah satu tema yang digunakan dalam gelar karya. Tak hanya itu, ternyata ada juga yang mengangkat tema demokrasi terbuka untuk seluruh kalangan, tak melihat gender. Dari berbagai macam sudut pandang milenial mengkritisi suatu masalah secara demokrasi, semakin terlihat dan terasah ide-ide briliannya ya.

Tak sampai di performance di gelar karya loh, masih ada tahapan selanjutnya. Yap..tahapan terakhir dari projek yaitu refleksi. Bagaimana masing-masing kelompok memberikan penilaian terhadap apa yang sudah dilakukan, kendala dan kekurangan yang ada serta umpan balik keseluruhan projek.

Berhasilnya acara ini tidak lepas dari kerja keras bapak ibu guru, dan tentunya bantuan Allah SWT. Projek kali ini sangat seru, menantang dan penuh perjuangan. Banyak pengalaman yang bisa Saya dapatkan. Mencoba menemukan potensi diri dan menggali ide-ide kreatif bersama teman-teman. Jadi tak sabar menanti projek selanjutnya. (Aqylla Ghaitsa Zahira Shofa – X 4)