Siswa SMA, Ukir Prestasi di Masa Pandemi
Sasita lolos di Kecamatan,
Nawra Sabet Kesuksesan ke Tingkat Kabupaten
Sekolah merupakan salah satu lembaga pendidikan yang efektif dalam membentuk karakter dan mengembangkan potensi peserta didik. Potensi bisa diraih dengan berbagai latihan teratur dan konsisten sehingga bisa mencapai target yang diinginkan. Setiap anak dilahirkan dengan kelebihan masing-masing. Aktif berkegiatan merupakan modal awal dalam mengasah potensi diri.
Di SMA IT Al-Madinah, seluruh siswa difasilitasi untuk aktif berkegiatan. Meskipun pandemi, siswa tetap bisa mengikuti kegiatan pengembangan diri secara virual maupun langsung. Banyak kegiatan pengembangan diri yang bisa diikuti, salah satunya adalah PASKIBRA. Empat orang siswa dari kelas X mengikuti seleksi PASKIBRA tingkat kecamatan. Sebelum seleksi tingkat kecamatan diadakan seleksi di sekolah. Dari empat orang yang lolos, tiga siswa menjadi perwakilan sekolah untuk bersaing dengan siswa lainnya se-Kabupaten Bogor untuk menjadi anggota PASKIBRA. Rabu, 17 Maret 2021, Adam Muhammad Roihan, Nawra Fathah dan Sasita Maulida mengikuti seleksi PASKIBRA Kecamatan yang dilaksanakan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (DISPORA).
Dua orang siswa berhasil lolos pada tahap selanjutnya, Sasita Maulida dan Nawra Fathah. Mereka mengikuti masa karantina selama 1 hari di PEMDA kabupaten Bogor. Alhamdulillah Sasita lolos untuk menjadi anggota PASKIBRA tingkat kecamatan. Tak sampai di kecamatan saja, siswa SMA IT Al-Madinah mengukir prestasi di tingkat Kabupaten.
Nawra Fathah berhasil tembus ke seleksi tingkat kabupaten mewakili kecamatan Cibinong. Seleksi dilakukan 2 tahap. Seleksi I, 24 Maret 2021 Nawra mengikuti karantina Wisma PPLPD Karadenan. Nawra mengikuti latihan dengan giat dan konsisten. Seleksi tahap 2 dilaksanakan hari Senin, 29 Maret 2021. Para unsur yang melatih kegiatan tersebut adalah TNI, POLRI dan PPI. Sehari di karantina, hari berikutnya pulang ke rumah karena sesuai anjuran PROKES COVID-19.
Kerja keras dan motivasi yang tinggi dari Nawra selama mengikuti seleksi menjadikan Nawra lolos menjadi CAPASKA (Calon Anggota PASKIBRA) kabupaten Bogor. Jumlah total Anggota CAPASKA sebanyak 36 orang. Usaha yang sungguh-sungguh akan membuahkan hasil maksimal. Selamat Naura Fathah atas prestasi yang membanggakan. Hidup PASKIBRA.